Sebelum berkunjung ke suatu negara, ada baiknya kita terlebih dahulu mempelajari beberapa kosakata yang biasa dipakai dalam aktivitas traveling. Ini akan mempermudah kita dalam menjelajahi negara tersebut. Bangsa Thailand juga memiliki bahasa sendiri, sehingga mempelajari bahasa Thailand sebelum berangkat kesana merupakan ide yang bagus.
Berbicara dengan logat Thailand memang merupakan hal yang tidak mudah karena tidak familiar di telinga. Namun, bangsa ini sangat menghargai Para Turis Asing yang mau menggunakan bahasa ini ketika berkomunikasi dengan warga lokal. Akan menjadi hal wajar ketika Anda berbicara, namun orang Thailand yang anda ajak bicara tidak mengerti. Anda cukup mengulanginya lagi secara perlahan dan dia akan segera mengerti maksud Anda.
Ketika Anda berbicara dan orang Thailand yang Anda ajak bicara tertawa, jangan merasa tersinggung. Warga Thailand sangat suka tertawa karena hal itu melambangkan penghargaan dan apresiasi, bukan melambangkan hinaan. Mereka hanya ingin tertawa bersama Anda dan bukan menertawai Anda. itulah budaya berkomunikasi warga Thailand.
Terjemahan kata-kata ini dalam intonasi berbahasa Inggris. Contoh : Sawadee baca sawadi
UCAPAN SALAM
Halo = Sawaddee
Apa Kabar? = Sabai dee mai
Saya baik-baik saja = Sabai dee
Saya merasa kurang baik = Chan mai sabai
Terima kasih = Kob kun
Maaf = Kaw tode
Sama-sama = Mai pen rai
Nama Saya…. = Chan cheu…
Siapa namamu? = Kun cheu arai
Senang bertemu denganmu = Yin dee tee dai rue juk
Ya = Chai
Tidak = Mai chai
( Jika ingin menggunakan bahasa yang lebih sopan, maka Anda bisa menambahkan kosa kata “Krub” untuk Pria dan “Ka” untuk wanita. Contoh : mengucapkan salam untuk pria dengan sopan bisa menyebutkan “Sawaddee Krub”. Sementara untuk wanita “Sawaddee Ka”).
BERBELANJA
Berapa harga barang ini? = Nee tow rai
Berapa harga barang itu? = Nan tow rai
Bisa turunkan harganya? = Lod raka dai mai (lebih baik menggunakan kata “krub” or “ka”.)
Apa ada yang lebih besar? = Mee tua yai kwa nee mai
Apa ada yang lebih kecil? = Mee tua lek kwa nee mai
Sedikit mahal ya. = Pang pai noy
Saya sangat menyukainya = Chob maak
EKSPRESI
Saya suka….= Chan chob…
Saya tidak suka…= Chan mai chob…
Saya bersenang-senang = Sanook mak
Saya merasa panas = Chan ron
Saya merasa dingin = Chan now
Saya lapar = Chan hew
Saya kenyang = Chan im
Saya ingin makan…= Chan yak gin…
Saya ingin pergi ke…= Chan yak pai…
Saya pusing = Chan puad hua
Saya sakit perut = Chan puad tong
Saya suka Thailand. = Chan chob muang thai
Saya suka orang-orang Thailand = Chan chob kon thai
Saya tidak ingin pulang = Chan mai yak klub baan
DARURAT
Dimana kamar mandinya? = Hong nam yu nai
Saya harus pergi ke rumah sakit! = Chan tong pai rong payaban
Saya kehilangan dompet = krapao satang chan hai
Saya tersesat = Chan long taang
Dimana saya? = Chan yu tee nai OR Tee nee tee nai
Apakah ada yang bisa berbahasa Inggris disini? = Mee krai pood pasa angkrit dai mai
Saya perlu pergi ke…= Chan tong pai….
Tolong saya! = Chuay duay
Mau Liburan Murah? Pastikan Hubungi Kami!
Tour Murah Panduan Wisata. Telp: +62.85.101.171.131. Pin BB: 5BF4C2B4
at 10:46 am
Saya mulai tertarik dengan Thailand. Karena saya lihat bahasa Thailand unik. Semenjak saya nonton Thai movie ATM ERRAK ERROR, saya bertekad ingin mempelajari bhs Thai. Kosakata diatas sangat membantu sekali. Kob kun 🙂
at 7:01 pm
Mai pen rai Lily Shan. Yap, setuju sekali. Bahasa Thailand memang terdengar unik di telinga. Film-filmnya juga banyak yang bagus sih.
at 7:49 pm
Ahh. Kta2 dia atas menyenangkan . Yeay aku bisa mempelajarinya . Biar itu tata cra salam dll
at 10:24 pm
thanks ya, jadi nambah wawasannya.. khop khun khap
at 6:44 pm
Mai pen rai Riefky
at 10:13 pm
haha saya suka ini gara film sing leek leek te reak wa rak ( first love)
thankz gan 😉
at 9:28 pm
Gara gara abis nonton Film yes or no jadi pengen belajar bhs Thailand, Ini sangat membantu, kob kun
at 4:14 am
Saya Suka banget Sama Thailand terutama orang2 nya yg cukup bersahabat dan destinasi wisatanya… jadi saya perlu banget belajar bahasa Thai… terlebih paspor sudah siap dan uang sudah terkumpul… tinggal nunggu waktu deh buat ke Pataya….
thanks min ini blog Sangat bermanfaat buatsaya…
chan coob…..Di jai ti dai pob khun….
at 5:44 pm
gara” fans banget sma jannina parawie weigel jadi suka sma bahasa thailand.
kob kun nikita